Jumat, Desember 07, 2007

Saat Ku Renungkan Hidup

Mencari sebuah arti dalam hidup ini,sungguh merupakan sebentuk kata yang sepertinya sangat sederhana,tapi kadang sulit untuk di aplikasikan dalam perjalanan hidup itu sendiri,karna menurut saya setiap proses dari apa yang kita jalani merupakan pengalaman-pengalaman baru yang membawa kita pada tahap- tahap yang membawa pengaruh pada hidup kita kelak.

Kadang saya bertanya dalam diri saya sendiri, seperti apakah sebentuk arti yang saya cari di dalam hidup ini ,pikiran saya pun menerawang membentuk sebuah lingkaran pertama yang menciptakan jelas sebuah opini tentang kebahagiaan,kesuksesan hidup, cinta teman,sahabat dan kekasih.

Jika semua itu di dapatkan tentulah sebuah final dalam hidup ini telah tercapai,tetapi tidak semudah itu kawan ,tidak ada yang sempurna di dunia ini,kadang tidak semua mimpi dalam kehidupan ini dapat kita raih karna opini saya itu punya lawan yang harus di hadapi.Sebuah lingkaran kedua selalu ada di sisi jalan yaitu penderitaan,kegagalan,kebencian dan permusuhan yang kadang juga sulit untuk di taklukkan,karna itu selalu berdampingan mengiringi hidup kita.

Dan secara individu saya selalu berharap dapat bersikap optimis dan mencintai kehidupan ini walau bagaimanapun keadaannya.Optimisme dan rasa cinta akan menimbulkan kebahagian bagi saya,sebaliknya pesimisme dan rasa muak terhadap kehidupan ini akan membuat hidup hampa dan tidak bermakna,sehingga menghilangkan kebahagiaan.

So..dari semua ini sebuah makna kehidupan akan kita capai melalui proses langkah hidup yang kita ambil, bijaksanalah dalam membawa diri pada arus kehidupan
(jangan terlena dalam gemerlapnya jika kita masih oleng di terpa badai)

BACA SELENGKAPNYA - Saat Ku Renungkan Hidup

Terhempas




Pekatnya malam tak berbintang
Tercekam dalam kegelapan…
Berbaur rasa dalam suasana
Senandung jiwapun tanpa irama
Meringkuk dingin perihku…
Saat ku terduduk lagi disini
Menatap serpihan kenangan
Yang Pernah kita lalui…
Segalanya telah hilang…
Tak mampu Lagi kita cari cahaya
Saat cinta,memaparkan perbedaan
Dan aku terhempas dingin disini
Tanpa makna...






BACA SELENGKAPNYA - Terhempas

Pesan Dsini

Chattting YM

pink_lovely107
 
Home | Gallery | Tutorials | Freebies | About Us | Contact Us

Copyright © 2009 PERNIK KEHIDUPAN |Designed by Templatemo |Converted to blogger by BloggerThemes.Net

Usage Rights

DesignBlog BloggerTheme comes under a Creative Commons License.This template is free of charge to create a personal blog.You can make changes to the templates to suit your needs.But You must keep the footer links Intact.